Menyingkap Pesona Bumi Melayu

  • Info Kelana

    Tips dan Trik Ampuh Dalam Mempersiapkan Perjalanan!



    Suka bingung gak sih kalau mau jalan-jalan musti bawa apa aja? Suka kesel gak sih kalau jalan-jalan tapi budget nya bikin kantong bolong? Nah, dalam tulisan ini, Kelana Riau akan berbagi tips dan trik buat kamu yang pengen jalan-jalan cantik dan bahagia tanpa harus buat kantong jebol tapi tetep keren. Disimak, ya!

    Infografis Tips dan Trik Ampuh Dalam Mempersiapkan Perjalanan. Desain oleh : Kelana Riau/Diva Pramudhya


    1. Cek Ulang Niatnya!
    Sebelum mengambil langkah, kita perlu menentukan niat. Cek ulang niatnya apakah perjalanan ini hanya sekedar untuk menghabiskan waktu sambil menikmati kopi, untuk kegiatan konservasi dan volunteering, untuk bisnis dan cari relasi (baca: jodoh), atau memang benar-benar ingin travelling menikmati pantai dan memandangi alam dari puncak gunung tertinggi. Hal ini penting, agar perjalanan kita tidak melenceng dari tujuannya. Jangan sampai dibolak-balik, ya! 

    2. Tentukan Arah
    Setelah cek niat, maka hal yang harus kita lakukan adalah menentukan arah perjalanan. Ke barat atau timur, utara atau selatan, gunung atau pantai, kota atau desa, koper atau ransel, hotel bintang lima ataupun hotel bintang semilyar (baca: camping). Tentukan arah sebaik mungkin, karena arah dapat mempengaruhi waktu dan budget kamu. Jika tahu arahnya kemana, maka kita tidak akan meraba-raba saat dalam perjalanan.  

    3. Cari informasi!
    Kita baru bisa  berjalan setelah menentukan arah. Untuk menentukan arah, tentunya kita juga butuh informasi  yang lengkap, mencakup lokasi daerah, transportasi dan akomodasi di dearah itu, tempat wisata apa saja yang bisa kita kunjungi, jarak lokasi daerah dengan lokasi tempat tinggal, dan apa saja yang bisa kita lakukan di daerah yang ingin kita tuju. Misalkan, kita hendak pergi ke kawasan konservasi. Apakah kita bisa membawa kamera dan masuk  ke sana sesuka hati? tentu saja tidak, ada aturan dan SIMAKSI yang harus dipatuhi. Sama halnya ketika kita ingin menelusuri  hutan, camping di tengah danau, apakah kita bisa seenaknya merusak fasilitas yang ada di sana? Tentu tidak! Begitu pentingnya informasi-informasi itu untuk kita ketahui sebelum melakukan perjalanan. Selain menghemat waktu, biaya, kita juga bisa bijak dalam menjaga tempat-tempat yang kita kunjungi.

    4. Hitung Biaya
    Setelah mengetahui informasi tadi, maka kita dapat menghitung biaya yang kita perlukan. Mulai dari biaya makan (di rumah makan, warteg, rumah warga atau keluarga), penginapan (hotel, rumah warga, camping, atau rumah keluarga), transportasi ( umum, mobil atau motor pribadi atau jasa travel), dan retribusi tempat wisata. 

    Dengan mengetahui rincian biaya nya, kita dapat menghemat pengeluaran. Misalkan, kita dapat menginap di rumah keluarga dan makan bersama keluarga, atau kita dapat menginap di rumah warga secara cuma-cuma. 

    5. Cek perlengkapan
    Hal penting lain yang perlu dipersiapkan adalah perlengkapan. Jika kita memiliki riwayat penyakit, maka persediaan obat-obatan sangatlah penting.  Kita juga perlu menyiapkan jumlah pakaian yang kita bawa dengan baik, karena keadaan di lapangan dapat berubah-ubah suatu waktu.  Kita juga perlu mengecek apakah perlu membawa senter, kantung tidur, obat nyamuk, atau bahan logistik. Perlengkapan ini sangat berhubungan dengan arah yang akan kita tuju. Maka, pastikan informasinya sebelum berkelana.

    6. Tinggalkan informasi ke orang-orang terdekat
    Hal ini terlihat sepele namun sangat penting untuk dilakukan. Meninggalkan informasi atau pesan ke orang terdekat sebelum bertualang harus dilakukan agar ketika terjadi sesuatu diluar dugaan, orang-orang dapat mengetahui keberadaan kita dan mengirimkan pertolongan.

    7. Ambil Langkah!
    Jika semuanya sudah ditentukan, apalagi yang kita tunggu? Ambil langkah, dan berkelana lah! Nikmati setiap perjananmu dan jadilah petualang yang baik dengan tidak merusak alam.  
    Selamat berkelana!

    Penulis : Afifah Farida
    Editor : Tantia Shecilia

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    Post Bottom Ad